Judul : SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka
link : SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka
SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka
SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULUKenapa Kalimantan Selatan guna DA dan tak guna KS seperti Kode Plat Kalimantan lainnya seperti KB (KalBar) KH (KalTeng) KT (KalTim) KU (Kaltara) ?
> Check it Out »
SEBELUM ANDA BERASUMSI LIAR TANPA DATA YG VALID.
Plat nomor muncul saat transisi dari kendaraan berkuda dan bermotor sekitar 1890-1910 di Hindia Belanda. Pada kurun waktu tersebut, mulai berdatangan kendaraan yang dimiliki orang-orang Belanda dan kaum ningrat/bangsawan.
Untuk memudahkan pendataan, pemerintah kolonial menerapkan semacam "Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB)" atau "kentekens". Menggunakan kode wilayah berdasarkan karesidenan.
Pemakaian kode plat DA mulai ada di Kalimantan sejak tahun 1920. Kemudian, terdapat dua kode plat nomor di Kalimantan yakni kode BR-West Kalimantan (Borneo)-Kalimantan Barat. Kemudian DA-South & East Kalimantan (Borneo)-Kalimantan bagian Selatan & Timur.
Sejak tahun 1920, produsen kendaraan bermotor di Hindia Belanda yang dipasarkan ke Borneo umumnya adalah pabrikan Ford. Walaupun demikian pabrikan lain juga tetap ada namun jumlahnya sedikit seperti merek Benz.
Apakah DA itu singkatan? jawabnya adalah TIDAK.
Hanya merupakan kode letter semata berdasarkan urutan yang sudah ditetapkan pemerintah Hindia Belanda. DA itu bukan singkatan dari :
“Dayak Asli”,
“Daerah Air”
"Dalimantan Alatan"
"District Anjir"
"Daerah Aman"
"District Alabio"
"District Amuntai"
"District Amandit".
Dalam sumber buku Handboek voor automobilisten en motorwielrijders, Deel I, yang dirilis Java Motor Club, tahun 1920, tidak ada pernyataan DA itu adalah singkatan.
Sementara itu, untuk nomor plat kendaraan bermotor dengan kode KT (Kalimantan Timur), KH (Kalimantan Tengah), KB (Kalimantan Barat), baru muncul setelah pembagian provinsi secara administratif setelah masa kemerdekaan.
Kode plat DA tetap dipertahankan setelah masa kemerdekaan, di Kalimantan Selatan, walaupun secara administratif sudah menjadi provinsi tersendiri sejak 14 Agustus 1950. Sementara Kalimantan Timur dan Kaliman-tan Barat pada tanggal 1 Januari 1957. Selanjutnya, Kalimantan Tengah 23 Mei 1957 serta Kalimantan Utara pada 22 April 2013.
Photo Source : KITLV.
Repost IG : @sammyxnyder_istorya
Colorized by : @aziez_mirza (Azmirza El-Banjary)
Follow us on IG : https://ift.tt/38n8Hg7
#FolksOfBanjar #FolksOfBorneo #FolksOfDayak #HabarBudaya #kesultananbanjar_official #Habarinfo #Kalimantanselatan #Kalsel #Visitkalsel #Infobanua #Humprokalsel #Humprobanjarmasin #instakalse
Repost link https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=157755542243869&id=100040282713003
Sumber : https://ift.tt/2Yf8ma1
Demikianlah Artikel SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka
Sekianlah artikel SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel SEJARAH KODE PLAT DA TEMPO DULU | Otomotif Langka dengan alamat link https://otomotiflangka.blogspot.com/2019/12/sejarah-kode-plat-da-tempo-dulu.html